Semangat HUT Pangkep ke-65, Herman Djide Ajak Semua Pihak Berkontribusi pada Kemajuan Daerah

    Semangat HUT Pangkep ke-65, Herman Djide Ajak Semua Pihak Berkontribusi pada Kemajuan Daerah
    Semangat HUT Pangkep ke-65, Herman Djide Ajak Semua Pihak Berkontribusi pada Kemajuan Daerah

    PANGKEP– Kabupaten Pangkajene dan Kepulauan (Pangkep) akan merayakan hari jadinya yang ke-65 pada 8 Februari 2025. Momentum bersejarah ini disambut dengan antusias oleh berbagai elemen masyarakat,  

    Ketua Dewan Pengurus Daerah ( DPD) Jurnalis Nasional Indonesia ( JNI, ) kabupaten Pangkep provinsi Sulawesi Selatan Herman Djide, saat dihubungi warkop puang bos halaman stadion Andi Mappe Pangkajene seusai memantau pelaksanaan kerja bakti yang di gelar DPD JNI Pangkep di lingkungan TK pembina Pangkajene Sabtu Sore (1/2/2025) Ia mengatakan bahwa peringatan ini bukan sekadar seremoni, tetapi juga bentuk nyata kecintaan kepada tanah kelahiran.

    Herman Djide,   Pimpinan Redaksi PT Jurnalis Indonesia Satu, menyatakan bahwa Hari Jadi Pangkep harus menjadi refleksi bagi seluruh warga untuk semakin peduli terhadap pembangunan daerah. Menurutnya, usia 65 tahun merupakan pencapaian yang patut disyukuri sekaligus menjadi motivasi untuk terus membangun Pangkep menjadi lebih maju.

    "Setiap warga Pangkep harus memiliki rasa memiliki dan kebanggaan terhadap daerahnya. Tidak hanya sekadar ikut merayakan, tetapi juga berkontribusi dalam kemajuan daerah dengan cara masing-masing, " ujar Herman Djide dalam pernyataannya.

    Perayaan HUT 65 Pangkep tahun ini rencananya akan berlangsung ramai Berbagai kegiatan budaya, olahraga, dan sosial telah disiapkan untuk menyemarakkan hari istimewa tersebut. Pemerintah daerah pun mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi dalam berbagai kegiatan yang telah dirancang.

    Penetapan 8 Februari sebagai Hari Jadi Pangkep memiliki dasar historis yang kuat. Tanggal tersebut merujuk pada ditetapkannya Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri dan Otonomi Daerah pada 28 Januari 1960, yang mengangkat Mallarangeng Dg. Matutu sebagai Bupati Kepala Daerah Tingkat II Pangkajene dan Kepulauan. Sejak saat itu, Pangkep terus berkembang sebagai salah satu kabupaten yang berperan penting di Sulawesi Selatan.

    Selain sebagai ajang perayaan, HUT ke-65 ini juga menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk menilai sejauh mana kemajuan yang telah dicapai dan tantangan yang masih harus dihadapi. Sektor pendidikan, infrastruktur, ekonomi, dan kesejahteraan sosial menjadi aspek yang terus mendapat perhatian dalam upaya pembangunan daerah.

    Herman Djide berharap peringatan ini tidak hanya menjadi seremoni tahunan, tetapi juga mampu membangkitkan semangat kebersamaan dan gotong royong di tengah masyarakat. "Mari kita jadikan HUT Pangkep ini sebagai momentum untuk semakin mencintai daerah kita, menjaga persatuan, dan terus berkontribusi bagi kemajuan Pangkep, " pungkasnya.

    Dengan semangat kebersamaan dan rasa cinta tanah kelahiran, masyarakat Pangkep diharapkan semakin aktif dalam membangun daerahnya. HUT ke-65 ini bukan hanya perayaan, tetapi juga wujud komitmen bersama untuk membawa Pangkep ke arah yang lebih baik di masa depan. ( Her)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Optimalkan Perputaran Ekonomi Desa, Herman...

    Artikel Berikutnya

    Wakil Ketua JNI Pangkep Hariadi :  DPD JNI...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Oligarki Penguasa Pesisir
    Pengelolaan PT Semen Tonasa Harus Kembali ke Daerah, Herman Djide: Agar Warga Tidak Jadi Penonton
    Musrenbang Kelurahan Segeri 2025: Warga dan Pemerintah Bahas Prioritas Pembangunan
    Hendri Kampai: Merasa Negara Dikuasai Oligarki, Perlawanan Rakyat Melawan 'Kumpeni' Jilid 2 Pasti Terjadi
    Ajukan Empat Tuntutan, Aksi Ribuan Tenaga Honorer di DPR Berjalan Tertib dan Lancar
    Musrenbang Kelurahan Segeri 2025: Warga dan Pemerintah Bahas Prioritas Pembangunan
    Penyerahan Sertifikat PTSL , Kades Bulu Cindea Made Ali: Wujud Kepastian Hukum dan Meningkatkan Ekonomi Masyarakat
    Wakil Ketua JNI Pangkep Hariadi :  DPD JNI Gelar Aksi Bersih-Bersih Sambut Hari Jadi Pangkep ke-65
    Komandan Pangkalan TNI Angkatan Laut Palu Hadiri Pelepasan TIM Ekspedisi Rupiah Berdaulat 
    Perayaan Isra Mi'raj di Masjid Alhaerat Dusun Topole Patallassang Berlangsung Khidmat dan Meriah
    Mayjen TNI Windiyatno Resmi Jabat Pangdam XIV/Hasanuddin, Gantikan Mayjen Bobby Rinal Makmun
    Perayaan Isra Mi'raj di Masjid Alhaerat Dusun Topole Patallassang Berlangsung Khidmat dan Meriah
    Jejak Sejarah Abdul Kahar Muzakkar di Desa Lanne, Pangkep: Gua Tagari Jadi Saksi Perjuangan DI/TII
    Potensi Lokal Jadi Andalan, Ketua JNI Pangkep Herman Djide: Bangkitkan Pembangunan Daerah
    Menuju Desa Tanpa Pengangguran, Inovasi dan Kolaborasi Bangkitkan Harapan Baru
    Kembangkan SDM Tanam Bawang Merah di Pangkep, Bupati Dr Muhammad Yusran Lalogau Utus Penyuluh Dinas Pertanian dan Petani Lakukan Studi Tiru di Kabupaten  Enrekang
    Direktur Keuangan PT Semen Tonasa Anis :  Tahun 2024 PT Semen Tonasa Realisasikan Program Bantuan Untuk  Masyarakat
    Optimalkan Perputaran Ekonomi Desa, Herman Djide: Pasar Desa Sebagai Pendorong Perekonomian Lokal
    Danramil 1421-02/Minasatene Kapten Inf Muh Nawir Bersama Masyarakat Bersihkan Pasar Tradisional. 
    Mengusung Program Pro-Rakyat, MYL-ARA Siap Wujudkan Pangkep yang Maju dan Sejahtera

    Ikuti Kami