Danramil Minasatene Bersama Masyarakat Gelar Aksi Bersih-Bersih Pasar Kalibone

    Danramil Minasatene Bersama Masyarakat Gelar Aksi Bersih-Bersih Pasar Kalibone
    Danramil Minasatene Bersama Masyarakat Gelar Aksi Bersih-Bersih Pasar Kalibone

    PANGKEP - Pasar Tradisional Kalibone di Kelurahan Bonto Langkasa, Kecamatan Minasatene, Kabupaten Pangkep, kini tampak lebih bersih dan nyaman setelah adanya aksi gotong royong yang melibatkan TNI, pemerintah setempat, dan warga. Kegiatan Karya Bakti ini dipimpin langsung oleh Danramil 1421-02 Minasatene, Lettu Inf Umar Abeto, pada Rabu, 6 November 2024.

    Aksi bersih-bersih ini meliputi pembersihan sampah dan kotoran yang menumpuk di area pasar seluas 1 hektar. Danramil Minasatene mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan pasar yang sehat bagi para pedagang dan pengunjung. “Lingkungan yang bersih sangat penting bagi kenyamanan masyarakat dalam beraktivitas. Kami ingin menunjukkan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sekitar, ” ujarnya.

    Kegiatan ini juga diharapkan bisa menjadi contoh positif bagi masyarakat agar lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. “Kami ingin memupuk kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan yang bersih dan sehat. Harapannya, aksi bersih-bersih ini menjadi rutinitas yang dapat memberikan dampak jangka panjang bagi pasar dan sekitarnya, ” tambah Danramil.

    Para pedagang dan pengunjung pasar pun menyambut baik kegiatan ini. Mereka merasa pasar lebih nyaman dan berharap aksi seperti ini terus berlanjut. Karya Bakti ini bukan hanya soal kebersihan fisik, namun juga sebagai upaya untuk membangun kebersamaan dan gotong royong di tengah masyarakat.

    Dengan kolaborasi dari berbagai pihak, pasar tradisional Kalibone diharapkan dapat menjadi contoh bagi pasar-pasar lainnya di wilayah Pangkep.( Herman Djide)

    pangkep sulsel
    HermanDjide

    HermanDjide

    Artikel Sebelumnya

    Penguatan Kesiapsiagaan Masyarakat Pangkep...

    Artikel Berikutnya

    PT Semen Tonasa Raih Penghargaan Manajemen...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Inovasi KANDAYYA dan WIN DIESEL Semen Tonasa Bersinar di Panggung Internasional
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan
    PT Semen Tonasa Raih Penghargaan Manajemen Pengelolaan CSR di Fajar Awards 2024
    Tingkatkan Kesajetaraan Warganya, Kepala Desa Bantimurung Abd Rahman Beri Bantuan  Masyarakatnya Secara Adil dan Merata
    Pemkab Pangkep Raih Anugerah KIP Kategori Cukup Informatif Komisi Informasi Provinsi Sulawesi selatan. 
    Kasad dan Pangkostrad Tinjau Kesiapan Kontingen TNI AD Jelang AARM-32 di Filipina
    PT Semen Tonasa Sukses Raih Penghargaan Internasional QCP Eternals & QCP Go Beyond sebagai Predikat Tertinggi di Kuala Lumpur
    PT Semen Tonasa Raih Penghargaan Manajemen Pengelolaan CSR di Fajar Awards 2024
    PT Semen Tonasa Perkuat Komitmen TJSL Melalui Pakta Integritas dan Studi Banding ke Malang
    Sukses Laksanakan UPZ,  Ketua UPZ PT Semen Tonasa Anis Kembali Terima Penghargaan Tingkat Nasional dari Ketua Baznas RI Dr Noor Achmad  di Jakarta
    Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Mangilu,  Memperingati Hari Pahlawan 2024 dengan Semangat Kebangsaan
    Pemkab Pangkep Raih Anugerah KIP Kategori Cukup Informatif Komisi Informasi Provinsi Sulawesi selatan. 
    Kembangkan SDM Tanam Bawang Merah di Pangkep, Bupati Dr Muhammad Yusran Lalogau Utus Penyuluh Dinas Pertanian dan Petani Lakukan Studi Tiru di Kabupaten  Enrekang
    Direktur Keuangan PT Semen Tonasa Anis :  Tahun 2024 PT Semen Tonasa Realisasikan Program Bantuan Untuk  Masyarakat
    Mengusung Program Pro-Rakyat, MYL-ARA Siap Wujudkan Pangkep yang Maju dan Sejahtera
    Danramil 1421-02/Minasatene Kapten Inf Muh Nawir Bersama Masyarakat Bersihkan Pasar Tradisional. 
    Monitoring Harga Sembako, Bhabinkamtibmas Desa Kabba Bersama Babinsa DDS Pasar Tradisional Tanete

    Ikuti Kami